Edisi Jumat Berkah, Wartawan Media radarhukumpos. Bagikan Makanan dan Bingkisan
Surabaya,Radarhukumpos.com - Dihari Jumat yang penuh berkah dan barokah, Wartawan dari Media radarhukumpos.com terinspirasi untuk membagikan makanan kepada pengguna jalan yang melintas di kawasan Jl.Arjuno, Kec.Sawahan, Kota Surabaya, pada hari Jumat 25/08/2023.
Sekitar ratusan bungkus makanan dan bingkisan siap dibagikan kepada para pengguna jalan, pengendara sepeda motor, tukang becak, pejalan kaki, pemulung, para pedagang dan kaum Dhuafa.
Achmad Effendi selaku wartawan radarhukumpos. com di Media ini menyampaikan, bahwa kegiatan bagi-bagi makanan terhadap para pengguna jalan ini diutamakan tukang becak dan pemulung.
"Memang saya utamakan tukang becak, karena saya anggap tidak mampu dari segi penghasilan atau pendapatannya. Untuk yang lainnya dibagikan ke para pengendara sepeda motor," katanya.
Dirinya menambahkan, bahwa selain bagi-bagi makanan, juga memberikan bantuan berupa bingkisan dan uang kepada para pedagang pinggiran dan kaum Dhuafa di wilayah Simorejo,Kec.Sukomanunggal, Kota Surabaya.
"Kami berharap, dengan kegiatan ini mendapatkan hidayah serta bisa saling memahami terhadap sesama manusia, tanpa membedakan kaya miskin dan suku maupun agama," pungkasnya. (Ach)